Onde-onde ketawa ini sangat mudah membuatnya, bahkan bahan-bahannya pun sederhana dan mudah di dapatkan. Onde-onde ketawa juga merupakan camilan Indonesia yang cukup unik karena bentuknya.
Di namakan onde-onde ketawa sebab mempunyai bentuk merekah seperti orang ketawa, umumnya onde ketawa berbentuk bulat merekah serta berlapiskan wijen di seluruh bagiannya.
Tekstur luarnya garing dan renyah serta lembut di bagian dalamnya. Menurut saya, rasa onde ketawa menyerupai rasa bolu jadul yang di oven kering. Rasanya enak sekali.
Dan onde-onde ketawa ini juga bisa di variasikan dengan coklat ataupun keju. Untuk ukuran sesuai selera, karena onde-onde ketawa ada yang berbentuk biasa dan mini.
Bagi saya, onde-onde ketawa ini cocok sekali di jadikan camilan atau bisa juga di jadikan oleh-oleh ketika pulang kampung, karena onde-onde ketawa ini daya tahannya cukup lama.
Untuk menjadikannya oleh-oleh, setelah onde-onde di goreng kecoklatan ketika di angkat sebaiknya onde-onde di tiriskan sampai permukaannya benar-benar tidak berminyak lagi.
Tunggu hingga onde-onde benar-benar dingin barulah di bungkus atau di kemas di dalam plastik atau toples kedap udara. Dengan begitu, onde-onde dapat bertahan lebih lama.
Baca Juga : Resep Onde Onde
Bahan-bahan Onde Ketawa :
- 300 gram tepung terigu
- 2 butir telur
- 100 gram gula pasir
- 30 gram margarin
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- Sejumput garam halus
- Air secukupnya
- Biji wijen secukupnya
- Minyak goreng untuk menggoreng
Cara Membuat
- Campur tepung terigu, baking powder, vanili bubuk dan garam. Aduk hingga semua bahan tercampur rata, sisihkan dulu.
- Selanjutnya siapkan wadah mangkuk yang cukup besar, campurkan margarin dengan gula pasir. Kocok hingga tercampur dan mengembang
- Tambahkan telur satu persatu sambil terus di kocok, setelah tercampur matikan mikser.
- Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil di aduk rata, lalu gunakan tangan untuk mencampurkan adonan hingga mudah terbentuk
- Ambil sedikit adonan, bentuk bulatan lalu celupkan sebentar ke dalam air terus gulingkan merata ke atas wijen, sisihkan
- Panaskan minyak goreng, lalu masukkan onde perlahan dan goreng dengan menggunakan api kecil saja hingga onde mengapung serta berwarna kecoklatan
- Setelah berwarna kecoklatan dan matang, angkat. Onde ketawa bisa langsung di makan atau di tunggu hingga benar-benar dingin dan masukkan ke dalam toples kedap udara
Tips Sukses Membuat Onde-Onde Ketawa
Agar onde-onde dapat merekah, bahan utamanya adalah harus menggunakan baking powder. Pilih baking powder yang masih segar ya,, bisa di tambahkan dengan baking soda sedikit. Tetapi tidak bisa kalau tidak menggunakan baking powder.Menggunakan tepung terigu protein sedang atau tepung terigu yang biasanya di jual di warung terdekat juga bisa. Salah satunya segitiga biru yang kandungan proteinnya sedang.
Ketiga adalah goreng onde-onde dalam minyak yang sudah benar-benar panas dengan api kecil saja, agar bagian dalam onde-onde bisa matang merata serta bagian luarnya garing dan merekah.
Oke,, Selamat Mencoba ya... So, Enjoy Your Cooking Mom :D
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Onde-Onde Ketawa Yang Garing dan Lembut"
Silahkan tinggalkan komentar disini