Sekali lagi saya mencoba membuat donat kentang, tekstur donatnya menjadi lembut karena memakai campuran kentang yang di haluskan di dalam adonannya.
Setelah mencoba beberapa resep donat kentang, saya justru sangat menyukai donat kentang yang kali ini.
Biasanya resep donat kentang yang sudah saya coba sebelumnya, bentuknya hanya mengembang ketika di goreng.
Tidak lama setelah di goreng dan ketika sudah di angkat dari penggorengan, maka bentuk donat kentangnya akan mengempes dan berkerut.
Tetapi dengan memakai resep donat kentang berikut ini. Teksturnya tetap lembut, tidak keriput atau mengempes, bahkan setelah 2 hari di suhu ruang.
Jadi kalau mau ingin membuat donat kentang, saya sepertinya akan memakai resep yang ini kembali.
Bahan-bahan Resep Donat Kentang Anti Kempes :
- 250 gram tepung terigu protein sedang
- 2 sendok makan susu bubuk
- 1 sendok teh ragi instan
- 1/4 sendok teh baking powder
- 35 gram gula pasir
- 100 gram kentang rebus
- 1 butir kuning telur
- 100 ml air biasa
- 30 gram margarin butter
- Minyak goreng untuk menggoreng
- Gula halus untuk taburan secukupnya
Cara membuat donat kentang anti kempes :
- Campur dan aduk rata tepung terigu, susu bubuk, ragi instan dan baking powder
- Lalu masukkan kentang rebus yang sudah di rebus dan di haluskan
- Selanjutnya aduk menggunakan tangan sambil adonan di remas
- Sampai adonan teksturnya berbutir
- Di dalam wadah terpisah, campur dan aduk rata air biasa dan kuning telur
- Lalu tuang bertahap ke dalam adonan donat sambil terus di uleni
- Setelah tercampur, masukkan margarin butter
- Uleni lagi sampai tercampur,
- Lalu tutup menggunakan lap bersih dan diamkan selama 2 jam
- Setelah 2 jam, pindahkan adonan ke atas silikon mat
- Uleni sampai adonan kalis dan tidak lengket lagi di tangan
- Pipihkan dengan rolling pin lalu cetak donat
- Tutup dan diamkan lagi selama 30 menit
- Panaskan minyak goreng di dalam wajan
- Lalu goreng donat sampai satu bagian berwarna kecoklatan barulah di balik
- Dan goreng lagi sisi bagian lainnya sampai berwarna kecoklatan
- Angkat dan tunggu sampai donat benar-benar dingin
- Setelah dingin, taburi dengan gula halus secara merata
- Donat kentang anti kempes siap di hidangkan
Dan untuk resep donat kentang berikut ini, cara membuatnya pun cukup mudah. Tidak perlu menguleni sampai membanting adonan juga.
Karena lembutnya adonannya, memungkinkan adonan donatnya cepat mengembang dengan sempurna. Hanya butuh kesabaran untuk menunggu waktu proofingnya ya..
Jadi saran saya, kalau lagi benar-benar santai dan tidak juga tidak mau ribet membuat camilan. Nah, resep donat kentang kali ini bisa menjadi pilihannya.
Selamat mencoba ya. So, Enjoy Your Cooking Mom
Posting Komentar untuk "Resep Donat Kentang Anti Kempes Empuk dan Lembut"
Silahkan tinggalkan komentar disini