Apakah kamu bosan dengan camilan yang itu-itu saja? Jika iya, cobalah untuk membuat kue kering kacang yang lezat ini! Kue kering kacang adalah camilan yang nikmat dan mudah untuk dibuat.
Tidak hanya itu, kue ini juga sangat cocok untuk disajikan pada berbagai kesempatan seperti hari raya, ulang tahun, atau bahkan untuk camilan di akhir pekan.
Baca Juga : Resep Bola Ubi Dessert Taiwan
Pilih kacang tanah yang bagus dan kulit bagian luarnya, sebaiknya di hilangkan terlebih dulu sebelum kacang di haluskan. Serta pastikan kacang yang di blender memiliki tekstur yang halus, agar kue kering kacang benar-benar lembut ketika di gigit.
Agar tahan lama, sebaiknya simpan kue kering kacang di dalam toples kaca yang kedap udara. Tunggu sampai kue benar-benar dingin, baru di masukkan ke dalam toples. Berikut ini bahan dan langkah dalam membuat kue kacang klasik, serta video tutorial cara membuatnya.
Bahan Kue Kacang Klasik
- 500 gram kacang tanah
- 500 gram tepung terigu
- 250 gram gula halus
- 350 gram margarin butter
- 3 kuning telur
- 1 sendok teh vanili bubuk
- 1 sendok teh garam halus
Bahan olesan :
- 2 kuning telur
- 1 sendok makan minyak goreng
- Pewarna kuning secukupnya
Posting Komentar untuk "Resep Kue Kering Kacang Klasik"
Silahkan tinggalkan komentar disini