Roti Bantal Isi Abon jajanan kaki lima Indonesia ini merupakan perpaduan sempurna antara roti lembut dan renyah dengan suwiran daging sapi yang gurih dan pedas.
Roti bantal isi abon adalah salah satu makanan yang sedang populer saat ini. Roti yang empuk dan lembut diisi dengan abon yang gurih dan nikmat membuatnya menjadi camilan yang cocok disajikan kapan saja.
Baca Juga : Roti Isi Selai Kacang
Jika Anda ingin mencoba membuat roti bantal isi abon sendiri di rumah, berikut adalah resep yang dapat Anda ikuti.
Bahan Roti Bantal Isian Abon Sapi
- 250 gram tepung terigu protein tinggi
- 40 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh ragi instan
- 1 butir telur
- 80 ml susu
- 50 gram margarin
Bahan Pelengkap :
- Abon sapi secukupnya
- Mayonaise secukupnya
- Daun bawang secukupnya
- Irisan cabe secukupnya
- Wijen secukupnya
- Susu cair secukupnya untuk olesan
Langkah Pembuatan Roti Bantal Isi Abon
Campurkan bahan kering seperti terigu, gula pasir dan ragi instan
Tambahkan juga telur dan susu, kocok dengan kecepatan rendah terlebih dulu agar semua bahan-bahannya tercampur rata
Setelah setengah tercampur dan kalis, tambahkan margarin bertahap sambil terus di kocok sampai adonan tercampur dan tidak lengket lalu matikan mikser
Lepaskan adonan dari mikser, uleni lagi sebentar menggunakan tangan agar adonan benar-benar kalis. Tutup dan diamkan adonan selama 45 menit atau lebih sampai adonan mengembang
Setelah mengembang, timbang dulu adonan lalu bagi menjadi 16 bulatan dengan berat kurang lebih 29 gram.
Siapkan bahan isian abon, dengan mencampurkan abon sapi dengan mayonaise secukupnya. Aduk rata
Ambil satu adonan, bentuk pipih lalu masukkan bahan isian abon, tutup dan bulatkan lagi lalu susun di dalam loyang yang sudah di olesi dengan margarin. Diamkan kembali selama 30 menit
Setelah 30 menit, mulai panaskan oven lalu olesi permukaan roti dengan susu cair, taburi bahan taburan seperti daun bawang, irisan cabe dan wijen
Panggang di dalam oven dengan suhu 200 derajat celsius selama 35 menit atau 45 menit, sampai bagian atas roti sedikit berwarna kecoklatan. Angkat dan keluarkan dari oven
Posting Komentar untuk "Resep Roti Bantal Isi Abon yang Lezat dan Mudah Dibuat"
Silahkan tinggalkan komentar disini