Brownies Fudge Greentea adalah salah satu hidangan penutup yang paling populer dan dicari oleh para pencinta makanan manis. Dengan sentuhan istimewa dari rasa green tea, brownies ini tidak hanya lezat tetapi juga memberikan sensasi yang menyegarkan.
Baca Juga : Resep Brownies Kukus Tepung Beras
Brownies fudge greentea merupakan sajian istimewa yang menggabungkan citarasa lezat brownies dengan aroma khas coklat greentea.
Dan kini anda bisa membuat brownies fudge greentea ini di rumah, dengan resep yang sederhana serta beberapa langkah mudah dalam membuatnya. Dan anda pun bebas berkreasi dengan topping pilihan anda, seperti taburan kacang atau potongan buah.
Bahan Untuk Membuat Brownies Greentea
- 2 butir telur
- 130 gram gula pasir
- 150 gram coklat masak greentea
- 50 gram margarin
- 40 gram minyak goreng
- 100 gram tepung terigu
- 35 gram susu bubuk
- Almond slice untuk topping
- Chocochip untuk topping
Langkah Pembuatan Brownies Greentea :
Campurkan telur dan gula pasir dalam satu mangkuk, kocok sampai gula larut tetapi tidak mengembang. Sisihkan dulu
Campurkan coklat masak greentea, margarin dan minyak goreng. Lalu tim sampai coklat meleleh, angkat dan biarkan hangat
Campurkan rata tepung terigu dan susu bubuk lalu ayak terlebih dulu. Selanjutnya masukkan bahan kering ke dalam adonan telur dengan bertahap, sambil di aduk rata
Kemudian tuang coklat greentea yang sudah di lelehkan sebelumnya. Campur dan aduk rata. Setelah merata, tuang kedalam loyang sekat. Beri topping sesuai selera.
Panggang di suhu 180 derajat celsius selama 35 menit sampai matang dan keluar shiny crustnya. Segera angkat, keluarkan dari loyang dan dinginkan. Brownies fudge greentea siap di nikmati. Selamat Mencoba
Posting Komentar untuk "Brownylicious! Brownies Fudge Greentea Untuk Camilan Spesialmu!"
Silahkan tinggalkan komentar disini