Tiramisu dessert box adalah pilihan yang sempurna untuk berbagai acara, baik formal maupun kasual. Dengan bahan-bahan yang sederhana dan proses pembuatan yang mudah, Anda bisa menciptakan sajian yang memanjakan lidah dan menggugah selera.
Baca Juga :
Gunakan kopi espresso yang memiliki rasa kuat untuk memberikan sentuhan autentik pada tiramisu Anda. Di sini saya membuat tiramisu dessert box sederhana, dengan menggunakan biskuit monde egg drop sebagai dasar biskuitnya.
Kalau tiramisu klasik menggunakan keju mascarpone, sedangkan di resep ini. Saya menggantikannya dengan keju spread atau keju oles saja. Tetapi untuk rasa tiramisu otentik, cobalah menggunakan kopi espresso yang benar-benar memiliki aroma harum semerbak.
Selain resep tiramisu klasik, mungkin kamu mau mencoba variasi tiramisu menarik lainnya seperti tiramisu buah-buahan, tiramisu cokelat atau tiramisu matcha. Nah, selamat mencoba ya..
Berikut video tutorial cara membuat Tiramisu Dessert Box di rumah
Bahan Untuk Membuat Tiramisu Dessert Box
- 2 sendok makan kopi instan
- 1 sendok makan gula pasir
- 150 ml air panas
- 2 butir kuning telur
- 4 sendok makan gula pasir
- 1 pack keju spread
- 1 sendok teh vanili bubuk
- 100 gram whipping cream bubuk
- 200 ml air es
- 2 bungkus biskuit Monde egg drop
- Cokelat bubuk secukupnya
Langkah-langkah membuat Tiramisu Dessert Box :
Larutkan kopi dan gula pasir dengan air panas, aduk sampai gula larut lalu biarkan dingin dulu
Siapkan air mendidih di dalam panci, letakkan kuning telur di dalam mangkuk stainless atau tahan pecah. Lalu letakkan mangkuk tersebut di atas panci, tambahkan gula pasir dan aduk rata. Sampai telur berwarna pucat dan kental baru di angkat. Tambahkan keju dan vanili bubuk lalu aduk rata. Sisihkan
Siapkan whipping cream, tuang air es sedikit demi sedikit. Aduk menggunakan mikser dengan kecepatan rendah dulu lalu tinggi, kocok sampai mengembang. Selanjutnya campurkan bertahap ke dalam campuran keju.
Celupkan biskuit egg drop ke dalam kopi lalu tata di dalam wadah. Lapiskan dengan campuran keju, tata biskuit lagi dan beri lapisan keju. Untuk bagian terakhir, ayak coklat bubuk di atasnya. Tiramisu dessert box siap di masukkan ke dalam kulkas. Sajikan dingin ya,, Selamat mencoba
Posting Komentar untuk "Coba Resep Tiramisu Dessert Box yang Praktis dan Siap Dalam Hitungan Menit!"
Silahkan tinggalkan komentar disini